Penggila Bola.com
Laga Seru antara Barcelona vs Bayern Munchen: Misi Balas Dendam Blaugrana
Penulis : Ariq Yosyam | Tanggal : 13 September 2022
Laga penuh gengsi akan tersaji ketika Barcelona akan bertandang ke Allianz Arena markas Bayern Munchen pada dini hari nanti. Laga ini menjadi misi balas dendam Barcelona dan reunian bagi Lewandowski dengan mantan timnya yaitu Bayern Munchen. Dari rekor 13 pertemuan terakhir, Munchen lebih diuntungkan dengan 11 kemenengan berbanding kemenangan bagi Barcelona. Laga ini juga menjadi ujian sesungguhnya bagi anak asuh Xavi Hernandez yang bermain apik sejauh ini.


Tag : Sepakbola
Kualifikasi Piala Asia U-20: Indonesia Kembali Satu Grup dengan Vietnam
Penulis : Ariq Yosyam | Tanggal : 13 September 2022
Skuad Garuda Nusantara "julukan Timnas Indonesia U-19" tergabung di Grup F Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 bersama Vietnam, Hong Kong dan Timor Leste. Semua laga Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 akan digelar di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya pada 14-18 September 2022. Mumpung tampil di kandang sendiri, peluang Timnas Indonesia U-19 lolos ke Piala Asia U-20 2023 terbuka lebar. Dari ketiga lawan di grup F, Praktis hanya Vietnam yang menjadi ancaman bagi Garuda Nusantara untuk lolos dari grup ini.


Tag : Sepakbola
Indonesia vs Curacao : Uji Coba Melawan Tim yang Peringkat FIFA Jauh Lebih Tinggi
Penulis : Ariq Yosyam | Tanggal : 13 September 2022
Melansir dari laman resmi PSSI, disebutkan bahwa skuat Garuda akan dijadwalkan menghadapi Curacao sebanyak dua kali dalam agenda FIFA Matchday di bulan September mendatang. Duel pertama Timnas Indonesia kontra Curacao terjadi pada 24 September di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, sementara kedua terjadi pada 27 September di Pakansari. Diatas kertas, Curacao sendiri merupakan lawan yang cukup berat buat Timnas Indonesia lantaran perbedaan ranking FIFA yang jauh. Per 2022 ini, Curacao yang merupakan wakil wilayah CONCACAF berada di urutan 84 FIFA. Sementara Timnas Indonesia dari ASIA hanya bertengger di peringkat 155.


Tag : Sepakbola